
Cara Hapus Cache dan Cookies di Chrome Android
Sama seperti peramban web lainnya, Google Chrome pada ponsel Android juga menyimpan data website yang kamu kunjungi secara lokal di ponsel. Namun, bergantung berapa lama waktu yang kamu habiskan saat menjelajah internet, jika terlalu lama ini dapat menghabiskan ruang menyimpanan yang kamu miliki.
Maka dari itu, sangat penting bagi kamu untuk menghapus data cache dan cookie secara berkala.
Pada artikel ini, kami akan menunjukkan cara menghapus cache dan cookie di Google Chrome ponsel Android. Tetapi sebelum kita mulai melakukannya, mari kita bahas sedikit apa perbedaan keduanya.
Perbedaan Antara Cache dan Cookies Google Chrome
Mungkin kamu sudah sangat sering mendengar istilah Cache dan Cookies yang dianggap sama oleh para pengguna, padahal itu adalah sesuatu yang sangat berbeda.
Data cache mencakup salinan semua halaman web yang telah kamu kunjungi. Browser mengunduh dan menyimpan data ini secara lokal yang mencakup elemen seperti teks, gambar, logo, dll.
Hal ini akan sangat berguna jika kamu mengunjungi halaman yang sama, karena browser tidak perlu memuat setiap elemen yang sama berulang kali. Sehingga dapat mengurangi waktu buka yang diperlukan untuk memuat seluruh halaman web.
Disisi lain cookies menyimpan kebiasaan browsing kamu. Ini termasuk kata sandi, preferensi, perilaku online, dll. Sementara data cache hanya disimpan secara lokal, tapi cookies dikirim kembali ke server.
Itulah sebabnya jika sedang berselancar internet baik itu melalui Google Chrome atau browser yang berbeda, kamu akan menemukan iklan serupa yang bermunculan.
Sekarang, setelah mengetahui perbedaan antara cache dan cookies, mari kita lihat bagaimana cara menghapusnya di Google Chrome ponsel Android.
Menghapus Cache dan Cookies di Google Chrome Android
Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah menjalankan Google Chrome pada ponsel Android yang kamu miliki. Setelah itu klik ikon menu titik tiga yang berada di sudut kanan atas untuk memilih Setelan dari daftar yang muncul.
Lihat di bawah pada bagian “Dasar”, ketuk Privasi dan keamanan. Selanjutnya, untuk menghapus cache dan cookies pilih Hapus data penjelajahan.
Sekarang pada tab ‘Dasar’, gunakan menu drop-down di sebelah rentang waktu untuk memilih periode waktu yang ingin kamu hapus cache dan cookie-nya.
Kemudian beri tanda centang pada kotak yang berada di samping Cookie dan data situs serta Gambar dan file dalam cache. Terakhir, kamu bisa mengklik tombol Hapus data di sudut kanan bawah untuk mulai membersihkan cache dan cookie dalam rentang waktu yang sudah kamu tentukan.
Cara Menghapus Cache untuk Situs Tertentu di Google Chrome Android
Jika kamu hanya ingin menghapus cache dan cookie hanya untuk beberapa situs tertentu, itu juga bisa dilakukan pada browser Google Chrome ini. Untuk mengetahui caranya ikuti panduan di bawah dengan teliti.
Sekarang buka aplikasi Google Chrome yang ada di ponsel Android kamu. Setelah itu klik ikon titik tiga yang berada di sudut kanan atas, pada menu yang muncul klik Setelan.
Jika sudah terbuka halaman setelan, gulir ke bawah pada bagian ‘Lanjutan’ dan pilih Setelan situs. Akan muncul beberapa opsi yang bisa kamu pilih, namun disini kamu harus memilih Semua situs.
Nantinya akan muncul semua daftar website yang pernah kamu kunjungi dan datanya disimpan oleh browser Chrome.
Kamu bisa mencari website yang akan di hapus datanya secara manual atau menggunakan alat pencarian yang ada di bagian atas.
Jika sudah ketemu, klik situs tersebut yang ingin kamu hapus cache dan cookie-nya.
Perhatikan di bawah ‘Penggunaan’, kamu akan menemukan berapa banyak data yang telah disimpan oleh Google Chrome untuk situs ini. Sekarang kamu bisa mengklik ikon tempat sampah yang ada disamping untuk mulai membersihkannya. Jika muncul popup pilih Hapus untuk mengonfirmasi penghapusan.
Atau, kamu dapat memilih opsi Hapus & Reset untuk manghapus semua preferensi izin pada website beserta cache dan cookie-nya.
Beberapa pertanyaan yang paling sering diajukan ketika ingin menghapus cache:
1. Apa yang akan terjadi jika saya menghapus cache?
Dengan mengosongkan cache ini berarti menghapus salinan lama dari website yang disimpan di browser kamu. Beberapa diantaranya seperti font, gambar, logo, dll. Setelah dibersihkan, browser Chrome yang kamu gunakan harus membuat halaman situs secara penuh.
2. Apakah aman jika saya menghapus cache ini?
Ya, karena data cache hanya menyertakan file sementara yang dimaksudkan untuk mengurangi waktu pemuatan situs. Jadi menghapus cache dan cookie di browser sepenuhnya aman.
3. Seberapa sering saya harus menghapus cache dan cookie ini?
Jika dirasa hal itu tidak menjadi masalah terhadap situs yang kamu kunjungi dan ponsel kamu tidak memberikan notifikasi penyimpanan penuh. Maka kamu tidak perlu terlalu sering mengosongkan cache dan cookie ini.
Namun, jika website yang kamu miliki tidak di muat dengan baik, cobalah untuk mengosongkan cache dan cookie menggunakan metode yang kami bahas di atas.